Lompat ke isi utama

Berita

Rapat Koordinasi SDM : Ketua Bawaslu Jawa Timur tegaskan Bawaslu harus bekerja keras demi suksesnya pengawasan Pemilu 2024

Kabupaten Probolinggo (bawaslukotabatu.go.id) Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Provisi Jawa Timur menyelenggarakan rapat koordinasi terkait kesiapan Sumber Daya Manusia (SDM) Pengawas menghadapi Pemilu Serentak 2024 besama Divisi OSDM Bawaslu Kabupaten/Kota Se-Jawa Timur , di Probolinggo, sejak Selasa hingga Rabu (2-3/08/2022) Ketua Bawaslu Jatim, Moh Amin mengatakan bahwa rapat koordinasi tersebut, sebagai pemetaan terhadap ketersediaan SDM yang tersebar di 38 Kabupaten/Kota. “Rapat Kordinasi kali ini kami memetakan tentang kekuatan dan kekurangan SDM Pengawas se-Jatim, baik itu di tingkat Komisioner maupun di Jajaran Sekretariat,” jelasnya. Menurut Amin, secara kuantitas, jajarannya di tingkat Kabupaten/Kota mengalami pasang surut. “Ada jajaran sekretariat yang jadi aparatur sipil negara di lembaga lain, lalu ada juga yang pindah, kemudian ada juga yang masuk sebagai pegawai baru di Bawaslu. Ini perlu kita petakan dengan jelas,” kata Amin. Amin menuturkan pihaknya akan memastikan ketersediaan SDM demi kualitas pengawasan Pemilu 2024. “SDM yang berkualitas akan menentukan terhadap pengawasan Pemilu 2024. Kami sering menyampaikan bahwa kalau pengawasan itu berjalan baik, itu kerja semua pihak dan Divisi. Tapi bila ada kekurangan, itu karena kami di Divisi SDM. Mari bekerja lebih keras untuk suksesnya pengawasan Pemilu 2024,” pungkasnya. (LK)
Tag
Lainnya