Lompat ke isi utama

Berita

Masyarakat Dapat Memberikan Tanggapan, Calon PKD Lulus Seleksi Administrasi

Kota Batu (kotabatu.bawaslu.go.id) – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Batu Sabtu (28/1/2023) telah mengumumkan hasil seleksi administrasi calon Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kelurahan/Desa atau PKD, yang juga dilakukan Panwaslu Kecamatan Batu, Panwaslu Kecamatan Junrejo dan Panwaslu Kecamatan Bumiaji. Koordinator Divisi Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas Bawaslu Kota Batu, Yogi Eka Chalid Farobi saat ditemui di Kantor Bawaslu Kota Batu menyampaikan, “Serangkaian proses seleksi administrasi sudah selesai di masing-masing Panwaslu Kecamatan. Hari ini diumumkan nama-nama calon PKD yang lolos seleksi administrasi.” [caption id="attachment_6071" align="aligncenter" width="509"] Wike Staf Teknis Panwaslu Kecamatan Bumiaji saat menempelkan pengumuman PKD lulus seleksi administrasi[/caption] “Monggo para pendaftar namanya dilihat dan mempersiapkan tahapan seleksi wawancara berikutnya. Pengumuman sudah ditempel di masing-masing kantor Kecamatan, telah dipublikasikan di website resmi Bawaslu Kota Batu https://kotabatu.bawaslu.go.id/2023/01/28/pengumuman-hasil-seleksi-administrasi-calon-anggota-panwaslu-kelurahan-desa-pkd-se-kecamatan-batu-tahun-2023/, akun media sosial resmi Bawaslu Kota Batu baik Instagram dan Facebook, dan media sosial baik Instagram serta Facebook akun Panwaslu Kecamatan, “tuturnya. “Masyarakat bisa menginformasikan jika terdapat nama-nama calon PKD yang lolos seleksi administrasi, masih terindikasi sebagai pengurus atau anggota parpol atau sebab lain yang menyebabkan tidak memenuhi syarat, “pungkasnya. (Rif)  
Tag
Berita