Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Batu hadiri pelantikan Panitia Pemungutan Suara Pilkada 2024

plantikan pps batu

pengawasan pelantikan PPS se Kota Batu

Kota Batu (kotabatu.bawaslu.go.id) Sebanyak 72 Orang sebagai Panitia Pemungutan Suara (PPS) Pilkada 2024, dilantik oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Batu, di Hotel Aston Inn Kota Batu. (Minggu, 26/5/2024).

Ketua KPU Kota Batu, Heru Joko Purwanto mengatakan PPS tersebut akan bertugas mengkoordinasikan penyelenggaran pemilu di Tingkat Desa/Kelurahan.

"Pelantikan ini merupakan fase penting dalam rangkaian tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) tahun 2024. PPS akan segera melaksanakan tugas, mulai mengawal pemutakhiran data sampai dengan pemungutan suara. Kita harap mendapatkan dukungan dari stakeholder Desa/Kelurahan setempat" ujar Heru.

pps dilantik

 

Sementara itu, Koordinator Divisi Hukum Pencegahan dan Partisipasi Masyarakat Bawaslu Kota Batu, Yogi Eka mengatakan PPS adalah ujung tombak penyelenggara KPU di Tingkat Desa/Kelurahan. Ia ingin kolaborasi terwujud,  antara Panwaslu Desa/Kelurahan dengan PPS.

"Saling mengingatkan antar penyelenggara itu penting. Fungsi pengawasan oleh Panwaslu Kelurahan/Desa adalah alat kontrol. Kita harap antar penyelenggara dapat memahami dengan baik tugasnya, agar tidak terjadi pelanggaran," kata Yogi.

Senada dengan Yogi, Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran dan Sengketa Bawaslu Kota Batu, Mardiono, SH.I. M.H berpesan agar PPS mematuhi pakta integritas dan sumpah Penyelenggara. Ex Ketua KPU tersebut berharap, PPS mendukung kinerja baik KPU pada Penyelenggaraan Pilkada 2024.

"PPS harus fokus dan bekerja dengan baik. Semua tingkatan penyelenggara saling berkaitan, PPS, PPK sampai KPU. Jika dibawah bekerja dengan baik, maka penyelenggaraan pemilihan akan berjalan dengan baik pula" tandasnya.

Penulis : Luthfi

Foto dan Editor : Humas

Tag
#bawaslu #bawaslujatim #bawaslukotabatu #kotabatu #ayoawasi #cegah #awasi #tindak