Lompat ke isi utama

Berita

Bawaslu Kota Batu gelar koordinasi Vitual, menyoal Pengawasan Partisipatif

Kota Batu (kotabatu.bawaslu.go.id) Jajaran Bawaslu Kota Batu menggelar koordinasi internal secara Virtual meyoal pengawasan Partisipatif, hal ini untuk mempersiapkan konsep sekaligus waktu pelaksanaan pada Tahun 2021.

Koordinator Divisi Pengawasan, Humas dan Hubal Bawaslu Kota Batu, Yogi Eka Chalid Farobi S.Sos mengatakan agenda pengawasan partisipatif nantinya bisa dilakukan dengan model Kolokium Pengawasan Pemilu, yang notabenya pernah dilaksanakan pada Tahun 2020.

"Konsepnya nanti bisa Kita pakai model Kolokium, bisa melibatkan Mahasiswa yang nantinya Magang di Kantor Bawaslu Kota Batu, seperti Tahun Kemarin, intinya harus terlaksana," Kata dia. (8/2/2021)

Penanggung Jawab Kegiatan Pengawas Partisipatif ini, ingin nantinya merajut kembali dengan beberapa Kampus dan Mitra Pengawasan di Desa/Kelurahan yang sudah bekerjasama dengan Bawaslu Kota Batu.

Ada beberapa Kampus yang sudah bekerjasama dengan Bawaslu Kota Batu, yakni Universitas Brawijaya, Universitas Merdeka Malang, Universitas Muhammadiyah Malang, Universitas Negeri Maulana Malik Ibrahim dan Universitas Islam Malang serta, 10 Desa/Kelurahan yang menjadi Mitra Bawaslu Kota Batu.

"Selain sasarannya Teman-Teman magang, saya pikir perlu juga untuk bertandang atau mengisi diperkuliahan Online Mahasiswa, untuk memperkenalkan Kebawasluan, juga Desa/Kelurahan yang harus segera kita Follow Up," Ujarnya.

Dikutip Media Bawaslu Kota Batu, sejak Tahun 2019, tercatat sudah 80 Kader yang disahkan oleh Bawaslu Kota Batu menjadi Pengawas Partisipatif, yang nantinya diharapkan bisa membantu tugas dan kinerja pengawasan dari Bawaslu sendiri.

Pengawas Partisipatif ini juga terus digelorakan oleh Bawaslu, mengingat dalam proses Tahapan Pemilu maupun Pemilihan Kepala Daerah, sangat penting perannya untuk terlibat aktif menyukseskan hajat Tahunan tersebut.(LK)

Tag
Berita